Ibis Budget Ulang Tahun, Ada Diskon Besar-besaran Lho!

Lumayan untuk backpakeran nih

Ibis Budget Jakarta Tanah Abang, Jakarta Pusat, merayakan pesta ulang tahun pertamanya pada 24 Oktober 2017. Setelah setahun berdiri, hotel yang masuk dalam grup Ibis Family ini mencatat pertumbuhan okupansi yang lumayan.

Ibis Budget Ulang Tahun, Ada Diskon Besar-besaran Lho!IDN Times/Chicha

General Manager Ibis Budget Jakarta Tanah Abang, Ulil Azmi, mengatakan angka okupansi selama 2017 ini tercatat 60 persen year to date. Angka ini tergolong cukup tinggi lantaran rata-rata okupansi hotel di DKI Jakarta berkisar 50 persen, seperti data yang dirilis Colliers beberapa waktu lalu, konsultan properti terkemuka di dunia.

Baca Juga: 14 Beda Liburan Chelsea Islan dan Tatjana Saphira, Suka yang Mana?

Angka hunian Ibis terus meningkat sejak bulan pertama pembukaan. 

Ibis Budget Ulang Tahun, Ada Diskon Besar-besaran Lho!IDN Times/Chicha

Pada bulan pertama pasca pembukaan, angka hunian Ibis mencapia 38 persen. Sementara pada bulan selanjutnya melonjak hingga 73 persen. Peningkatan yang signifikan terjadi karena manajemen hotel memberlakukan harga promo, yakni Rp 299 ribu per malam.

Dengan demikian, rata-rata tingkat okupansi hotel yang diperoleh selama dua bulan pasca pembukaan mencapai lebih dari 50 persen. Ulil menyatakan angka ini masih harus ditingkatkan.

Pada 2018 mendatang, angka okupansi ditargetkan naik hingga 75 persen. Angka ini diharapkan bakal mendorong target bisnis yang sejatinya belum tercapai.

“Secara volume, dihitung dari market penetration, mungkin hotel kami sudah mencapai target. Tapi secara bisnis, belum,” katanya.

Manajemen hotel memasang beragam strategi. Apa saja ya?

Ibis Budget Ulang Tahun, Ada Diskon Besar-besaran Lho!IDN Times/Chicha

Ada beberapa strategi yang akan diterapkan. Salah satunya, pada ulang tahun pertamanya ini, Ibis memberlakukan promo harga spesial. Tamu bisa bermalam di Ibis Budget Jakarta Tanah Abang dengan mengeluarkan kocek sebesar Rp 338 ribu untuk kamar standar plus sarapan buat dua orang.

Padahal, berdasarkan patokan harga normal, harga tersebut merupakan harga yang ditawarkan untuk kamar tanpa sarapan.

Ibis Budget Ulang Tahun, Ada Diskon Besar-besaran Lho!IDN Times/Chicha

Selain menawarkan promo, Ibis Budget Jakarta Tanah Abang tengah menggencarkan penjualan kamar secara offline. Pasar yang dibidik antara lain perusahaan, instansi pemerintahan, dan pegiat event.

“Fokus kami membidik perusahaan yang lokasinya berjarak 1-5 kilometer dari hotel,” katanya. Patut diakui, Ibis Budget Jakarta Tanah Abang memang berada di lokasi ring satu atau daerah strategis yang dikelilingi perkantoran dan pusat pemerintahan.

“Kami menyasar perusahaan yang mau mengirimkan karyawannya untuk pelatihan atau FIT. Kami kasih contract rate, lebih murah dari umumnya,” ujar Ulil.

Penjualan offline akan lebih digenjot.

Ibis Budget Ulang Tahun, Ada Diskon Besar-besaran Lho!IDN Times/Chicha

Penjualan secara online lebih meningkat berkat kerja sama dengan travel agent atau OTA. Memang, OTA, seperti Trip Advisor dan Traveloka, cukup berpengaruh terhadap penjualan kamar.

Penjualan melalui OTA, dari data setahun berdiri, mencapai 90 persen. Sedangkan, target penjualan offline berkisar di angka 30 persen. “Namun, bukan berarti kami mengurangi penjualan online,” tuturnya.

Ibis Budget Ulang Tahun, Ada Diskon Besar-besaran Lho!IDN Times/Chicha

Jadi, kapan kamu mau menginap di sini?

Baca Juga: 10 Video Klip Penyanyi Ini Menonjolkan Pesona Indonesia, Keren!

Topik:

Berita Terkini Lainnya