Pertama Kali Traveling ke Singapura? Ini 5 Hal yang Wajib Kamu Tahu

Nomor 2 wajib banget diketahui!

Berlibur ke negara tetangga memang menjadi salah satu pilihan favorit bagi kebanyakan orang. Salah satu negara tetangga yang biasanya dikunjungi traveler adalah negara Singapura. Nah, pertanyaannya kamu sudah pernah pergi ke Singapura belum? 

Kalau berencana untuk traveling ke sana untuk pertama kalinya, kamu wajib banget nih simak artikel ini. Ada 5 hal yang wajib diketahui traveler sebelum liburan ke Kota Singa ini. Penasaran? Yuk simak!

1. Air keran bisa diminum langsung

Pertama Kali Traveling ke Singapura? Ini 5 Hal yang Wajib Kamu Tahupinterest.com/IDEO

Air diketahui sebagai kebutuhan yang penting bagi manusia apalagi saat melakukan banyak aktivitas seperti traveling ini. Nah, kamu tahu gak sih kalau di Singapura itu kita bisa minum air dari keran langsung tanpa dimasak, lho!

Airnya sudah bersih dan higenis kok, jadi aman untuk diminum dan biasanya air keran atau tap water ini disediakan di tempat publik ataupun tempat wisata. Jadi, bawa botol kosong agar bisa isi ulang air minum ya lumayan juga buat menghemat budget. Soalnya harga air mineral botol di Singapura cukup mahal.

2. Punya aturan super ketat

Pertama Kali Traveling ke Singapura? Ini 5 Hal yang Wajib Kamu TahuPexels.com/hiteshchoudhary

Ini nih yang wajib dimengerti oleh para traveler yang baru pertama kali ke Singapura. Negara Singapura itu dikenal sangat disiplin dengan peraturan yang dibuat, bahkan terhadap turis sekalipun. Jadi, supaya terhindar melakukan perbuatan ilegal di sana sebaiknya kamu paham dulu nih aturan-aturan yang ada. Contohnya:

  • Membuang sampah sembarangan, bisa dikenakan denda mulai dari 300 SGD lho!
  • Dilarang makan dan minum di transportasi umum seperti MRT dan bus, atau kamu bisa didenda 500 SGD.
  • Dilarang meludah sembarangan, atau kamu bisa didenda 500 SGD.
  • Dan masih banyak lagi aturan yang harus ditaati

3. Penduduk lokal kebanyakan menggunakan "Singlish"

Pertama Kali Traveling ke Singapura? Ini 5 Hal yang Wajib Kamu Tahuatlasobscura.com/Michael Elleray

Jangan terkejut saat berada di Singapura, kamu akan menemukan bahasa Inggris yang unik ala orang Singapura. Apalagi kalau bukan Singlish atau Singaporean English yang mana merupakan bahasa Inggris informal yang sudah dipengaruhi oleh bahasa lain seperti bahasa melayu, hokkien dan tamil.

Jadi, bagi kamu yang sudah terbiasa dengan bahasa Inggris yang benar akan sedikit kewalahan untuk memahami maksud dari perkataan mereka. Jadi, sebelum berangkat coba cari referensi dulu nih soal singlish ini.

4. Transportasi di Singapura

Pertama Kali Traveling ke Singapura? Ini 5 Hal yang Wajib Kamu Tahupexels.com/burst

Penduduk singapura pada dasarnya sudah sangat terbiasa dengan yang namanya jalan kaki. Begitu juga turis yang datang, secara gak langsung juga jadi ikut berjalan kaki untuk ke suatu tempat. Tapi, masalahnya gak semua tempat bisa didatangi dengan jalan kaki bukan?

Solusinya, ada di transportasi umum yang disediakan oleh pemerintah Singapura seperti: MRT, LRT, bus dan lainnya. Nah, untuk para traveler sendiri transportasi yang paling sering digunakan sepertinya adalah MRT.

Jadi, untuk info rute MRT sendiri biasanya disediakan peta rute di stasiun MRT dan kamu bisa bertanya pada petugas ataupun penduduk lokal untuk informasi yang lebih jelas.

5. Rekomendasi tempat belanja murah di Singapura

Pertama Kali Traveling ke Singapura? Ini 5 Hal yang Wajib Kamu Tahulonelyplanet.com

Traveling itu gak lengkap rasanya kalau gak dibarengi shopping atau belanja, setuju? Tapi, biaya traveling di Singapura memang tergolong mahal ya sehingga harus pintar-pintar berhemat nih. Ternyata, ada berbagai tempat di Singapura yang terkenal sebagai surganya belanja murah buat turis lho!, seperti:

  • Bugis Street
  • Mustafa Centre
  • Lucky Plaza
  • China Town
  • Dan lain-lain

Nah, sebagian tempat di atas tidak menjual barang dengan harga mati sehingga kamu bisa menawar untuk mendapatkan harga yang terbaik. Jadi, kamu sudah siap untuk traveling ke Singapura?

Frederick K Photo Verified Writer Frederick K

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya