5 Bandara dengan Restoran Terbaik di Dunia, Sudah Pernah Coba?

Bandara di negara kita masuk daftar gak ya?

Dewasa ini, bandara bukan hanya sekedar menjadi tempat yang disinggahi untuk pergi dan pulang saat menggunakan jasa  transportasi udara. Lebih dari itu, ternyata bandara juga memiliki fungsi sebagai tempat pengganjal lapar, dengan adanya banyak restoran beragam menu, yang siap untuk mengisi perut pengguna jasa penerbangan setelah perjalanan panjang. Jadi, tak perlu takut lagi dengan keadaan perut kosong, saat akan bepergian dengan pesawat terbang.

RewardExpert baru-baru ini merilis daftar bandara di dunia, yang tak hanya memiliki jam penerbangan yang sangat sibuk, namun juga restoran dengan sajian terbaik di dunia. Penilaian didasarkan pada ribuan review yang ditinggalkan di beberapa situs yang mengulas tentang kuliner dan travelling seperti Yelp dan TripAdvsior, terkait kualitas, harga dan ragam menu yang ditawarkan oleh restoran di bandara-bandara tersebut. Tak lupa, daftar menu, rentang harga, jam operasi serta lokasi restoran rekomendasi di area bandara juga diinfokan oleh RewardExpert.

Berikut adalah 5 bandara yang menduduki bagian teratas dari daftar bandara dengan restoran terbaik di dunia. Bandara di negara kita masuk daftar gak ya?

1. Narita International Airport, Jepang

5 Bandara dengan Restoran Terbaik di Dunia, Sudah Pernah Coba?dfnionline.com

Narita International Airport, bandara internasional terbesar Jepang, menjadi pemuncak daftar bandara dengan restoran terbaik di dunia. Restoran di bandara ini berhasil mendapatkan nilai nyaris sempurna yaitu 4.77, dengan poin 5 masing-masing untuk kualitas rasa dan harganya. Makanan khas Jepang seperti Yakitori, Sushi, Udon, dan Tonkatsu dengan mudah bisa didapatkan di restoran-restoran Bandara Narita dengan cita rasanya yang lezat dan harga yang terjangkau. 

Restoran yang paling direkomendasikan untuk dikunjungi saat berada di Narita adalah Sushiden. Berlokasi di 1-1 Furugome, Narita, Chiba Prefecture, New Tokyo International Airport Terminal 2, 4th Floor, restoran ini beroperasi mulai dari jam 9 pagi hingga jam 9 malam.

2. Taoyuan International Airport, Taiwan

5 Bandara dengan Restoran Terbaik di Dunia, Sudah Pernah Coba?theshutterwhale.com

Bandara Taoyuan mendapatkan nilai 4.4 untuk kualitas restorannya, 4.1 untuk harga, dan 2.69 untuk keragaman menunya, sehingga membuatnya mendapat nilai sebesar 4.1. Sama dengan Bandara Narita di Jepang, menu yang ditawarkan oleh bandara internasional Taiwan ini tidak terlalu beragam dan didominasi oleh menu makanan khas China dan Taiwan.

Soal kualitas rasa, kelezatan menu di restoran ini tak perlu diragukan lagi. Sajian lokal dengan cita rasa lezat dengan harga yang relatif terjangkau siap untuk menemani para penumpang, yang sedang menunggu waktu keberangkatannya. Sempatkan diri setidaknya untuk mencicipi bubble tea, minuman khas Taiwan, saat sedang transit di bandara ini.

Restoran yang paling direkomendasikan untuk dikunjungi saat berada di Bandara Taoyuan adalah Chun Sui Tang. Berlokasi di B2, No.9 Hangzhan South Road, Dayuan Township, Taoyuan Airport branch, restoran ini mulai beroperasi dari jam 9 pagi hingga 10 malam.

3. Hongkong International Airport

5 Bandara dengan Restoran Terbaik di Dunia, Sudah Pernah Coba?vanillaseven.com

Sebagai bandara tersibuk nomor 3 di dunia, tak perlu dipertanyakan lagi bahwa akan ada banyak manusia yang berlalu-lalang di Bandara Internasional Hongkong. Dengan nilai total 4.03, restoran-restoran di bandara ini siap untuk memanjakan para 'pengunjung' di bandara dengan sajian makanan dan minumannya. Makanan khas Hongkong, Jepang, wilayah Asia lainnya serta makanan cepat saji menjadi andalan di bandara internasional ini.

Restoran yang paling direkomendasikan untuk dikunjungi saat berada di Bandara Internasional Hongkong adalah Saboten. Berlokasi di 7E163, Level 7, Departure East Hall, Terminal 1, Hong Kong International Airport, restoran ini beroperasi mulai jam 9 pagi hingga 10 malam.

4. Changi Airport, Singapura

5 Bandara dengan Restoran Terbaik di Dunia, Sudah Pernah Coba?todayonline.com

Bandara yang satu ini mungkin menjadi bandara yang paling sering dikunjungi oleh masyarakat Indonesia. Bandara Changi di Singapura berada di peringkat 4, dengan nilai rata-rata sebesar 3.96 untuk kualitas rasa, harga, dan ragam menunya. Yang paling menonjol dari sajian restoran di Bandara Changi ini adalah Dimsum dan menu makanan khas Kanton lainnya. Namun, bukan berarti kamu tak bisa menemukan makanan Asia lainnya lho, di bandara kebanggaan masyarakat Singapura ini.

Restoran yang paling direkomendasikan untuk dikunjungi saat berada di Bandara Changi adalah Imperial Treasure Cantonese Cuisine. Berlokasi di 75 Airport Boulevard, Singapore Airport, restoran ini beroperasi mulai jam 11.30 hingga 3 sore, pada hari Senin hingga Jum'at.

5. Schipol Airport, Belanda

5 Bandara dengan Restoran Terbaik di Dunia, Sudah Pernah Coba?flickr.com/meteorry/

Setelah 4 posisi teratas ditempati oleh bandara di wilayah Asia, posisi ke 5 akhirnya ditempati oleh Bandara Internasional Schipol di Amsterdam. Dengan menu restorannya yang begitu beragam, mulai dari makanan khas Asia, Eropa dan Belanda itu sendiri, tak heran jika bandara ini memperoleh nilai 3.88, dengan poin terbesar disumbangkan dari kategori ragam menu sebesar 4.42. Mulai dari gerai fast food hingga restoran yang menawarkan jamuan makan resmi ada di bandara ini, jadi kamu tinggal pilih mana yang ingin kamu singgahi.

Restoran yang paling direkomendasikan untuk dikunjungi saat berada di Bandara Schipol adalah Bowery Restaurant. Berlokasi di Schiphol Boulevard 701, Hilton Hotel, 1118 BN Schiphol, restoran ini mulai beroperasi jam 12 siang hingga 3 sore.

Udah terbukti kan, kalau makanan di bandara itu gak kalah recommended-nya. Apalagi dengan dirilisnya daftar ini, kamu bisa punya referensi restoran terbaik untuk mengisi perut, salah satunya saat terjebak dalam waktu delay yang lumayan panjang.

Gak perlu berkecil hati juga, karena tak satu pun bandara di Indonesia yang masuk dalam list ini. Siapa tahu kan, setelah berbenah disana-sini, tahun depan kita bisa melihat nama salah satu bandara di negara kita, bertengger dalam daftar bandara dengan restoran terbaik di dunia ini.

Gusti Hafsari Photo Verified Writer Gusti Hafsari

Thriller is not my cup of tea

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya