Tiongkok Punya Jembatan Kaca Terpanjang di Dunia, Berani Coba?

Siap-siap kaki gemetaran nih! Mimin aja merinding lihat foto-fotonya

Melintasi jembatan gantung saja rasanya sudah ngeri-ngeri sedap. Kalau melintasi jembatan gantung dari kaca? Rasanya harus mengumpulkan seluruh keberanian yang dimiliki. Nah, Tiongkok memiliki jembatan gantung dari kaca yang disebut-sebut paling panjang di dunia.

Baru dibuka akhir Desember 2017 lalu, jembatan gantung di Provinsi Hebei ini menjadi destinasi baru bagi para penikmat uji adrenalin. Bayangkan saja, kamu bisa melihat jurang di bawah kaki dari ketinggian ratusan meter!

1. Jembatan ini berdiri 218 meter dari tanah. Kebayang tingginya kayak apa?

Tiongkok Punya Jembatan Kaca Terpanjang di Dunia, Berani Coba?cnn

Dikutip CNN, jembatan gantung tersebut menghubungkan dua puncak wilayah pegunungan di timur laut Tiongkok. Berdiri 218 meter di atas tanah jembatan ini memiliki panjang 488 meter dan lebar 4 meter.

Tentu saja, jembatan ini mampu membuat lutut pengunjung lemas dan gemetar. Proses pembangunannya memakan waktu tiga tahun dan membutuhkan 1.077 panel kaca setebal 4 sentimeter.

2. Untuk mencegah hal yang tidak diinginkan, hanya 500 hingga 600 pengunjung yang diizinkan melintasi jembatan ini dalam waktu bersamaan

Tiongkok Punya Jembatan Kaca Terpanjang di Dunia, Berani Coba?cnn

Jembatan ini dibuka untuk umum pada 24 Desember 2017 dan bisa menampung hingga 2000 orang. Namun, hanya 500 sampai 600 pengunjung yang diizinkan berjalan di atasnya dalam waktu yang bersamaan. 

3. Karena unik, jembatan ini bisa jadi spot foto yang instagramable

Tiongkok Punya Jembatan Kaca Terpanjang di Dunia, Berani Coba?cnn

Terdapat staf di sepanjang jembatan untuk membantu orang yang merasa kesulitan melintasi jembatan
itu. Pengunjung akan diberikan sarung sepatu khusus untuk melindungi permukaan kaca. Hal ini dilakukan untuk mencegah panel kaca yang pecah.

4. Panjang jembatan yang harus kamu lewati nyaris 500 meter. Sanggup?

Tiongkok Punya Jembatan Kaca Terpanjang di Dunia, Berani Coba?cnn

Dikutip dari the Sun, karena ini adalah jembatan gantung, yang paling mendebarkan saat melintasi jembatan ini adalah sensasi bergoyang ala jembatan gantung. Hebei Bailu Grup adalah perusahaan yang membangun jembatan tersebut.

5. Buat yang tidak takut ketinggian, melintasi jembatan ini memberikan pengalaman tersendiri

Tiongkok Punya Jembatan Kaca Terpanjang di Dunia, Berani Coba?the sun

Hebei Bailu Grup berharap gerak berayun jembatan kaca ini mampu menghibur dan memberikan sensasi tak terlupakan di benak pengunjung. Bukan hanya itu, pengujung yang menyeberang juga bisa menikmati udara segar dan pemandangan khas pegunungan.

IAKT Photo Verified Writer IAKT

Go with the flow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya