Kalahkan Rekor Sebelumnya, Inilah Jembatan Kaca Terpanjang di Dunia

Wow, keren banget, lho!

Tahun lalu, China berhasil menyabet penghargaan dengan mempunyai jembatan kaca terpanjang di dunia. Jembatan kaca tiga lapis tersebut memiliki panjang 430 meter yang terletak di Zhangjiajie, Hunan.

Tak mau berpuas diri, baru-baru ini China kembali meresmikan jembatan kaca lainnya di Shijiazhuang. Lokasinya di China Utara.

China kembali membuat rekor dengan jembatan kaca sepanjang 488 meter

Kalahkan Rekor Sebelumnya, Inilah Jembatan Kaca Terpanjang di Dunia travelandleisure.com

Jembatan sepanjang 488 meter ini membutuhkan waktu konstruksi sekitar 18 bulan. Jembatan ini dilapisi kaca transparan berukuran 4 sentimeter yang terdiri dari 1.077 panel kaca. Jembatan mampu menahan beban angin yang sangat besar.

Meskipun terkesan lebih sempit, jembatan mampu menampung 600 orang sekaligus. Meski, pada blueprint-nya, jembatan tersebut mampu menampung orang hingga 3.000 sekaligus.

Baca juga: 10 Jembatan Paling Indah di Dunia, Indonesia Juga Punya Lho!

Jembatan kaca ini dapat memacu adrenalin wisatawan yang datang

Sama halnya dengan jembatan gantung di tempat lain, jembatan kaca ini juga memberikan sensasi yang cukup menyeramkan. Kamu akan merasakan jembatan seolah berayun di saat berada di tengah-tengah jembatan.

Menurut Deputy General Manager Hebei Bailu Group, Yang Shaobo, pihaknya telah memastikan jembatannya sangat aman bagi wisatawan. Apalagi, selalu ada teknisi yang mengawasi keamanan dan pengecekan setiap harinya.

Kalahkan Rekor Sebelumnya, Inilah Jembatan Kaca Terpanjang di Dunia businessinsider.com

Sebagai tambahan, pihaknya juga memberikan keamanan berupa penjaga yang siap mengantar para wisatawan jika ketakutan berjalan di area jembatan.

Kamu yang merencanakan liburan di China wajib banget buat cobain ke sini. Selagi masih sepi, kamu bisa puas bermain di jembatan kaca terpanjang di dunia ini. Tetap jaga kebersihan ya, guys!

Baca juga: Pertama di Indonesia, Jembatan Kaca Ini Jadi Buruan Kids Zaman Now!

Topik:

Berita Terkini Lainnya