5 Kastil Terunik Dunia, Turis Pernah Tenggelam Saat Mengunjunginya

Kamu bahkan harus hati-hati saat mengunjungi 1 dari 5 kastil ini...

Kastil atau istana merupakan tempat tinggal seorang raja. Bukan hanya sekadar tempat tinggal saja, namun juga sebagai tempat memberi perintah dan menjalankan negerinya. Jika ada kata istana, pasti yang muncul di benak kita adalah sebuah bangunan super mewah yang hanya bisa dimiliki oleh anggota kerajaan. Namun hal tersebut berbeda dengan istana berikut, yang dilansir dari laman Oddee:

Kastil Matsumoto: kastil paling menarik di Jepang.

5 Kastil Terunik Dunia, Turis Pernah Tenggelam Saat Mengunjunginyatripadvisor.com

Matsumoto atau dikenal juga sebagai Matsumotojo, adalah istana yang lengkap dan indah di antara berbagai kastil asal Jepang. Dibangun di atas dataran rendah dan bukan di atas bukit atau gunung, membuat bangunan kerajaan ini terlihat unik. Kastil Matsumoto dibangun dari tahun 1592 sampai 1614 dan dipertahankan dengan baik hingga saat ini.

Kastil Neuschwanstein: Kastil Klasik Fairytale.

5 Kastil Terunik Dunia, Turis Pernah Tenggelam Saat Mengunjunginyanew-swan-stone.eu

Paling terkenal dari tiga istana kerajaan yang dibangun untuk Louis II dari Bavaria, atau disebut juga sebagai Mad King Ludwig, Neuschwanstein adalah istana kerajaan di Pegunungan Alpen Bavaria di Jerman. Dibangun pada tahun 1869 dan belum selesai hingga kematian Louis I pada tahun 1886. Benteng tersebut merupakan perwujudan romantisme abad ke-19. Sebuah istana abad pertengahan, Neuschwanstein dilengkapi dengan banyak menara dan secara spektakuler dibangun di atas ngarai Pullat River.

Kastil Potala: struktur monumen terbesar di Tibet.

5 Kastil Terunik Dunia, Turis Pernah Tenggelam Saat Mengunjunginyatibetdiscovery.com

Bertengger di atas bukit Marpo Ri, 130 meter di atas lembah Lhasa, Istana Potala merupakan sebuah struktur monumental terbesar di seluruh Tibet. Pada tahun 637 Kaisar Songtsen Gampo memutuskan untuk membangun istana ini di atas bukit, dan bangunan itu berdiri sampai abad ke-17. Lalu bangunan tersebut digabungkan ke dalam fondasi bangunan-bangunan besar yang masih ada sampai sekarang.

Pembangunan fondasi bangunan-bangunan ini dimulai pada tahun 1645 pada masa pemerintahan Dalai Lama kelima dan pada tahun 1648 Istana Putih telah selesai dibangun. Potrang Marpo, atau Red Palace, ditambahkan antara tahun 1690 dan 1694. Konstruksinya membutuhkan tenaga kerja lebih dari 7000 pekerja dan 1500 seniman dan pengrajin. Istana Potala hanya sedikit rusak saat pemberontakan Tibet melawan China yang menyerang pada tahun 1959.

Kastil Predjamski: Menyatu dengan Gua.

5 Kastil Terunik Dunia, Turis Pernah Tenggelam Saat Mengunjunginyaterra-z.com

Berada di Slovenia, setiap kastil di dunia ini unik dalam beberapa hal. Tapi kastil satu ini memang sangat unik. Meski agak kecil dan sederhana dibandingkan kastil-kastil lainnya namun merupakan satu-satunya di dunia yang terintegrasi di dalam gua.

Kastil tersebut tidak dibangun dalam sekali bangun, Catatan sejarah menuliskan pembangunan pertama ada dari abad ke-13, meski bagian pertama (sayap kiri) mungkin dibangun pada paruh pertama abad ke-12. Bagian tengah ditambahkan pada masa renaisans, dan sayap kanan dibangun sekitar tahun 1570. Beberapa hal ditambahkan dan diubah kemudian, namun sejak tahun 1990 kastil tersebut direnovasi dan dikembalikan ke tampilan aslinya pada abad ke-16.

Mont Saint-Michel: Kastil Abad Pertengahan di Pulau Kecil.

5 Kastil Terunik Dunia, Turis Pernah Tenggelam Saat Mengunjunginyatouropia.com

Mont Saint-Michel Terletak di pulau Kuasi pantai Normandia, dekat Brittany. Hanya ada jalan lintas sempit, yang dibangun pada tahun 1880-an untuk memhubungkan istana tersebut ke pantai, pada saat air pasang, hampir seluruh wilayahnya terpisah dari daratan. Hati-hati. Air pasang masuk dengan cepat. Banyak turis tenggelam karena mencoba menyeberangi istana tersebut.

Tidak seperti istana lainnya di Prancis, yang dimulai sebagai bangunan pertahanan atau istana kesenangan. Mont St Michel mulai dibangun sebagai tempat biara. Saat ini kastil Mont Saint-Michel telah berhasil menarik lebih dari empat juta pengunjung dalam setahun, jauh lebih banyak daripada kebanyakan istana di Prancis dan telah ditampilkan di banyak film, kartun, dan bahkan videogame.

Ryan Mitra Prayoga Photo Verified Writer Ryan Mitra Prayoga

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya