VIDEO: 8 Wisata Ekstrim Ini Harus Kamu Coba

Berani coba?

Tempat wisata merupakan aset negara yang membantu mendorong roda perekonomian negara, Tak heran, setiap negara berlomba-lomba mengenalkan tempat wisatanya agar dikunjungi turis. Demi menarik perhatian para turis, perlu ada sesuatu yang unik dan berbeda dari yang lain. Salah satu inovasinya adalah wisata ekstrim yang menarik perhatian para turis. Berikut 8 wisata ekstrim yang harus kamu coba, biar liburanmu anti mainstream:

1. Pantai Timang, Yogyakarta

https://www.youtube.com/embed/PuEbGC8dhFE

Wisata ekstrim ini sudah terkenal banget di dunia. Bahkan kereta gantung ini sempat tayang di acara variety show asal Korea Selatan. Bangganya, lokasi kereta gantung ini ada di Indonesia tepatnya di Pantai Timang, Yogyakarta.

Melalui kereta gantung yang sangat sederhana ini, kamu bisa menyebrangi lautan menuju sebuah pulau kecil. Ekstrimnya, kamu akan merasakan deburan ombak yang sangat besar ketika naik kereta gantung ini. Adrenalinmu bakal terpacu!

2. Crocosaurus Cove, Australia

https://www.youtube.com/embed/M4mRD1LXAmI

Buaya adalah hewan buas yang bisa membunuh manusia. Menariknya, kamu dapat berenang bersama hewan buas ini di Australia. Hanya sebuah tabung kaca yang memisahkan kamu dengan buaya. Meskipun ekstrim, keamanannya terjamin kok.

3. CN Tower Edge Walking, Kanada

https://www.youtube.com/embed/rhpZu-Pltc0

Kamu yang phobia ketinggian, mending jangan coba-coba ke sini deh. Sebab, kamu bukan hanya berdiri di ketinggian, tetapi kamu juga akan bergelantungan di tepi CN Tower Edge Walking yang tingginya 553 meter. Selain bergelantungan di ketinggian, CN tower juga terkenal dengan Restaurant 360, yang bisa berputar. Satu kali putaran berlangsung selama 72 menit.

4. Grand Canyon Skywalk

https://www.youtube.com/embed/laveE4bUm3M

Masih berhubungan dengan ketinggian, kali ini kamu bakal melewati jembatan kaca di atas jurang sedalam 1.600 meter. Soal keamanannya, kamu tidak perlu khawatir. Walaupun strukturnya hanya berupa kaca, jembatan ini mampu menahan beban  setara dengan 72 pesawat Boeing 747 dengan penumpang penuh.

5. Aquaventure Water Park, Bahamas

https://www.youtube.com/embed/OZB4c39FPCE

Kalau kamu berkunjung ke waterpark yang berlokasi di Bahamas ini, kamu wajib coba Mayan Temple's Serpent Slide-nya. Saat naik perosotan ini, kamu akan masuk ke dalam laguna gelap sepanjang 50 meter yang penuh ikan hiu, sebelum akhirnya jatuh ke dalam kolam.

Baca Juga: Seru Banget! Ini 7 Tempat Wisata Unik di Yogyakarta

6. Cliff Base Jumping, Norwegia

https://www.youtube.com/embed/TOWiE3zqItc

Di tempat wisata ini, kamu akan terjun dari ketinggian 604 meter di atas permukaan laut. Lokasinya sendiri berada di Tebing Preikestolen di Lysefjorden, Norwegia. Selain menguji adrenalin, tempat ini cocok buat kamu yang suka fotografi karena banyak spot indah untuk kamu abadikan.

7. Schlitterbahn Waterpark, Kansas City

VIDEO: 8 Wisata Ekstrim Ini Harus Kamu Cobamissouribusinessalert

Masih dengan waterpark, kali ini kamu akan meluncur di seluncuran tercepat dan tertinggi di dunia. Kecepatan saat kamu meluncur mencapai 70 mph. Ketinggian dan kecepatan sudah pasti memicu adrenalin, bayangkan saja rasanya seperti naik rollercoaster.

8. Volcano Bungee, Chile

https://www.youtube.com/embed/zAx5j7lxfm8

Bungee Jumping di sini berbeda daripada yang biasanya, misalnya  seperti yang ada di Bali. Di tempat ini kamu akan melakukan bungee jumping dari atas helikopter ke kawah gunung berapi yang terbuka. Sensasi terjun dan melihat langsung lahar berapi yang merah dan panas, sudah pasti akan memicu adrenalinmu.

Gimana ekstrim gak tempat-tempat wisata di atas? Kamu berani coba yang mana?

Baca Juga: Suka Tantangan? Ini 10 Destinasi Wisata Paling Berbahaya di Dunia

sherly sherly Photo Verified Writer sherly sherly

[kosong]

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya