8 Tebing Cantik di Indonesia Ini Pesonanya Buat Kamu Terpukau

Bahkan, tempatnya instagramable banget!

Tebing adalah formasi bebatuan yang menjulang secara vertikal, yang umumnya ditemukan di daerah sungai, pantai dan pegunungan. Berada di atas ketinggian tentunya kamu dapat melihat keindahan alam maupun kota di bawahnya. Indonesia merupakan negara yang kaya akan sungai, pantai dan gunungnya, tak heran maka dapat ditemukan banyak tebing di Indonesia. Berikut ini delapan tebing cantik di Indonesia yang siap memukaumu. Tempatnya Instagramable banget deh!

1. Tebing Cukang Taneuh, Pangandaran.

8 Tebing Cantik di Indonesia Ini Pesonanya Buat Kamu Terpukauinstagram/sinikitacom

Tebing Cukang Taneuh ini sering dikenal sebagai green canyon-nya Indonesia, lokasinya berada di Pangandaran. Tebing Cukang Taneuh ditumbuhi lumut hijau dan dibawahnya terdapat aliran sungai yang berwarna hijau tosca, sehingga tebing ini dikenal dengan istilah green canyon. Untuk mencapai lokasi ini perlu tenaga ekstra dan cukup memicu adrenalin, karena kamu harus berenang melalui air sungai yang deras atau merayap di tepi bebatuan yang licin. Tapi tenang sepanjang perjalanan kamu dapat menikmati keindahan stalaktit yang masih dialiri tetesan air.

2. Brown Canyon, Semarang.

8 Tebing Cantik di Indonesia Ini Pesonanya Buat Kamu Terpukauinstagram/fredysan_

Brown canyon adalah bekas lokasi penambangan tanah yang berada di Tembalang, Semarang. Lokasi ini dinamakan Brown Canyon karena mirip dengan Grand Canyon yang terkenal di Amerika. Untuk mencapai lokasi ini kamu harus melewati debu-debu yang berterbangan dan bersaing dengan truk-truk pengangkut pasir. Kamu yang hobi fotografi tempat ini dijamin dapat memanjakan bidikan lensa kameramu.

3. Taman Tebing Breksi, Yogyakarta.

8 Tebing Cantik di Indonesia Ini Pesonanya Buat Kamu Terpukauinstagram/adepelembo

Taman Tebing Breksi ini merupakan destinasi baru yang lagi populer di wilayah Sleman, Yogyakarta. Pemandangan dari atas Tebing Breksi sangatlah menakjubkan, yakni kamu dapat menyaksikan landscape Candi Prambanan dan candi-candi lain di sekitarnya hingga kemegahan Gunung Merapi. Untuk mencapai puncak tebing kamu tidak perlu khawatir karena telah disediakan anak tangga yang mudah dilalui, apalagi foto-foto di anak tangga ini sangat instagramable.

4. Tebing Karst Maros, Sulawesi Selatan.

8 Tebing Cantik di Indonesia Ini Pesonanya Buat Kamu Terpukauinstagram/abbassrojo

Karst Maros ini merupakan karst terbesar kedua di dunia lho. Bangganya lokasi karst ini ada di Indonesia tepatnya di Sulawesi Selatan. Terdapat banyak tebing yang menjulang tinggi di lokasi Karst Maros yang tentunya akan memanjakan kamu yang punya hobi memanjat tebing. Untuk menuju ke area ini akasesnya cukup mudah karena berada di pinggiran jalan trans sulawesi, kamu cukup menempuh perjalanan sekitar 2 jam dari kota Makassar.

5. Tebing Kapur Pantai Melasti, Bali.

8 Tebing Cantik di Indonesia Ini Pesonanya Buat Kamu Terpukauinstagram/elgamartadewi

Bali memang tak pernah habis dengan lokasi-lokasi yang membuatmu terpukau. Pantai Melasti di Desa Ungasan, Bali ini menawarkan keindahan yang berbeda dari pantai-pantai lainnya. Di pantai ini kamu dapat menemukan tebing kapur yang curam dan ditemani dengan jalan yang berkelok-kelok. Panorama di tebing in tak kalah romantisnya dengan yang ada di drama Korea. Selain itu tebing kapur ditemani dengan pantai yang cantik sekilas mirip dengan Santorini, Yunani.

6. Tebing Koja Kandang Gozilla, Tangerang.

8 Tebing Cantik di Indonesia Ini Pesonanya Buat Kamu Terpukauinstagram/ulerkota

Tebing Koja Kandang Gozilla ini memang terdengar menyeramkan, tapi pemandangannya buat kamu ingin kembali ke sana. Tenang tidak ada Gozilla disana, melainkan tebing yang menyerupai tembok besar dengan kolam kecil di tengahnya, karena itulah banyak orang yang menyebutnya mirip dengan kandang gozilla. Untuk mencapai lokasi ini kamu harus berjalan kaki menelusuri perkebunan dan sawah yang asri, dijamin lelahmu akan teralihkan dengan pemandangan yang cantik.

7. Bukit Kapur Arosbaya, Madura.

8 Tebing Cantik di Indonesia Ini Pesonanya Buat Kamu Terpukauinstagram/potretmadura

Lokasi yang merupakan bekas tambang batu kapur ini menyisakan pemandangan yang indah dan unik. Bukit kapur Arosbaya ini dikelilingi tebing-tebing cantik yang berwarna merah merona. Lokasi tebing ini pun juga mudah diakses dengan kendaraan pribadi. Berada di bukit kapur arosbaya seperti kamu sedang dalam petualangan menjelajah situs bersejarah.

8. Tebing Masigit, Bandung.

8 Tebing Cantik di Indonesia Ini Pesonanya Buat Kamu Terpukauinstagram/siharr

Tebing Masigit yang berlokasi di Bandung ini menawarkan cara yang berbeda dalam menikmati alam yang tenttunya cukup memicu adrenalin kamu. Di tebing ini kamu dapat merasakan duduk di hammock yang berada di antara dua tebing. Jangan tanya tingginya, mencapai hingga 100 meter. Meski pun cukup memicu adrenalin, keamanannya cukup terjamin dan pemandangan dari atas Bandung yang begitu indah cukup membuatmu melupakan rasa takutmu.

Tebing mana nih yang jadi favorit kamu? Selain liburan kamu anti mainstream, kamu pun dapat menghemat biaya liburanmu mengingat rata-rata biaya masuk tebing di atas cukup terjangkau.

sherly sherly Photo Verified Writer sherly sherly

[kosong]

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya