Traveling Hanya Naik Motor? Ini Lho 10 Keuntungannya!

#PiknikAsik Sensasinya kagak nahan, Bro!

Melakukan perjalanan jauh ke tempat-tempat menarik untuk mengisi liburan memang terasa lebih aman dan nyaman dengan menggunakan kendaraan umum seperti bis atau pesawat. Selain bisa cepat sampai, alat transportasi tersebut pun bisa menampung beberapa perlengkapan yang kita bawa ke tempat wisata dan lumrah digunakan oleh kebanyakan traveler.

Namun, dengan segala kemudahannya, bukan berarti kita tidak bisa melakukan traveling dengan hanya menggunakan motor. Tak sedikit para traveler yang memakai motor sebagai transportasi menuju tempat wisata yang ternyata memiliki beberapa keuntungan sebagai berikut:

1. Murah meriah

Traveling Hanya Naik Motor? Ini Lho 10 Keuntungannya!http://www.danisiregar.com

Tentu saja, melakukan traveling dengan menggunakan motor daripada kendaraan umum biasa dari satu tempat ke tempat lain akan menekan biaya pengeluaran. Travelling murah meriah ini banyak dilakukan oleh orang-orang yang ingin praktis dan tidak terlalu direpotkan dengan segala perlengkapan remeh-temeh yang tidak terlalu penting untuk dibawa.

2. Hemat biaya dan waktu

Traveling Hanya Naik Motor? Ini Lho 10 Keuntungannya!http://www.edelweissrumahlulur.com

Selain menghemat biaya pengeluaran, traveling menggunakan motor pun akan lebih menghemat waktu, baik dari persiapan, ketika di perjalanan, bahkan hingga tiba di tempat tujuan. Waktu yang ada tidak akan terbuang percuma hanya untuk mempersiapkan segala perlatan dan perlengkapan yang akan dibawa. Waktu pun menjadi lebih fleksibel.

3. Tidak terikat jadwal transportasi umum

Traveling Hanya Naik Motor? Ini Lho 10 Keuntungannya!http://www.citraindahresidence.com

Menyesuaikan jadwal keberangkatan transportasi umum dengan jadwal travelling terkadang membuat seorang traveller menjadi tidak bebas menentukan waktu sendiri. Dengan menggunakan motor, kita tidak akan direpotkan dengan jadwal keberangkatan yang membosankan. Kita bebas menentukan waktu kapan saja kita akan berangkat, kapan akan bersitirahat, dan kapan kita akan pulang.

4. Terhindar dari kemacetan

Traveling Hanya Naik Motor? Ini Lho 10 Keuntungannya!http://www.wovgo.com

Kelebihan menggunakan motor daripada menggunakan angkutan umum biasa tentu saja bisa terhindar dari kemacetan. Bentuk motor yang kecil bisa menerobos kemacetan dan jalan-jalan sempit yang tidak bisa dilalui kendaraan umum lainnya. Perjalanan menuju destinasi wisata pun akan lebih lancar tanpa harus berlelah ria menunggu kemacetan jalan raya.

5. Menikmati keindahan alam secara langsung

Traveling Hanya Naik Motor? Ini Lho 10 Keuntungannya!http://infojalanjalan.com

Saat mengendarai motor, keindahan alam yang dilalui akan terasa lebih terasa indah dan nyata jika dibandingkan menggunakan kendaraan umum yang dibatasi ruang sempit. Udara sejuk dapat dinikmati secara langsung sehingga membuat perjalanan terasa menyenangkan.

6. Bisa istirahat kapan saja dan di mana saja

Traveling Hanya Naik Motor? Ini Lho 10 Keuntungannya!http://www.widodogroho.com

Saat tubuh sudah mulai terasa lelah ketika berada di tengah-tengah perjalanan, kita bisa berstirahat kapan dan dimana saja kita mau tanpa harus melihat situasi dan kondisi tempat atau waktu istirahat. Istirahat yang cukup akan membuat tenaga dan fikiran menjadi lebih fresh dan perjalanan pun bisa dilanjutkan dengan aman.

7. Berkelana ke tempat-tempat terpencil

Traveling Hanya Naik Motor? Ini Lho 10 Keuntungannya!https://www.mldspot.com

Mengendarai motor bisa melalui ‘jalan tikus’ yang memungkinkan kita bisa mengunjungi tempat-tempat terpencil yang tidak bisa dijangkau dengan kendaraan umum lainnya. Kita bisa saja menemukan destinasi wisata baru yang masih sangat asri dan belum diketahui banyak orang.

8. Lebih dekat dengan warga setempat

Traveling Hanya Naik Motor? Ini Lho 10 Keuntungannya!http://naikmotor.com

Karena dengan mengendarai motor bisa singgah di desa manapun, secara tidak langsung kita bisa mendekatkan diri dengan warga setempat ketika sedang beristirahat. Berbincang dengan beberapa warganya dapat membuat kita lebih banyak mengenal orang-orang baru. Tak jarang, mereka akan memberikan bantuan dan pertolongan secara cuma-cuma saat kita kemalaman di tengah jalan.

9. Sensasi petualangan lebih terasa

Traveling Hanya Naik Motor? Ini Lho 10 Keuntungannya!http://backpackerindonesia.com

Keseruan menikmati pemandangan alam dan sekitarnya, angin yang menampar-nampar wajah, pergantian cuaca, serta suasana jalan raya, menjadikan sensasi tersendiri bagi seorang traveller yang menggunakan motor sebagai alat transportasinya. Petualangan akan lebih terasa lebih sensasional saat berada di atas motor.

10. Kepuasan pribadi ketika bersama pasangan sehati

Traveling Hanya Naik Motor? Ini Lho 10 Keuntungannya!http://superadventure.co.id

Bagi pasangan suami-isteri yang baru menikah, akan lebih romantis melakukan travelling dengan menggunakan motor. Kepuasan pribadi bisa melakukan perjalanan panjang hanya berdua memberikan sensasi luar biasa yang tidak akan pernah terlupakan sepanjang hidup.

Jadi bagaimana, lebih seru melakukan traveling dengan hanya menunggangi motor kan daripada transportasi umum lumrah lainnya?

Iip Afifullah Photo Verified Writer Iip Afifullah

Someone

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya