Agoda Manjakan Kamu Para Millenial Travelers dengan Inovasi Baru "Check In, Step Out"

Traveling jadi lebih praktis dan menyenangkan!

Sebagai anak muda yang hidup di zaman sekarang, kita memang tidak lepas dari keinginan untuk melakukan sesuatu dengan cara yang praktis, terutama dalam traveling. Maka dari itu, kita menyebutnya dengan istilah Millenial Traveler.

Untuk memenuhi kebutuhan traveling yang praktis dan mudah, Agoda sebagai platform reservasi akomodasi online terbesar di Asia Tenggara dengan lebih dari 43,000 properti meluncurkan sebuah kampanye yang terintegrasi baik di TV maupun secara digital untuk merayakan semangat millennial traveler di Indonesia. Peluncuran ini juga dibarengi dengan inisiatif Agoda untuk mendukung pendidikan anak-anak kurang beruntung melalui pengalaman jalan-jalan yang unik dan edukatif.

Dengan mengangkat tema #agodabasecamp, kampanye ini ditujukan kepada kaum millennial yang menganggap akomodasi sebagai awal dari keseruan pengalaman perjalanan mereka. Kebanyakan masyarakat Indonesia lebih suka melakukan perjalanan ke destinasi lokal. Hal ini didukung dengan data dari Agoda yang menunjukkan bahwa 70% tempat wisata paling diminati tahun 2016 diduduki oleh destinasi lokal. Kampanye ini juga ditujukan bagi pemerintah Indonesia untuk mendorong traveler lokal agar mengeksplorasi kekayaan budaya Indonesia.

Agoda Manjakan Kamu Para Millenial Travelers dengan Inovasi Baru Check In, Step Outagoda.com

"Agoda ingin fokus kepada millennial traveler, anak-anak muda zaman sekarang. Kita membuat kampanye #agodabasecamp untuk membuat hotel bukan lagi hanya tempat untuk tidur, tapi sebuah basecamp memulai titik awal perjalanan" Jelas Gede Gunawan, Country Director of Agoda International Indonesia kepada media di Three Buns, Jakarta.

Hasil riset Agoda menunjukkan bahwa millennial traveler di Indonesia kian mencari pengalaman yang berbeda dan menginspirasi untuk menjawab keingintahuan mereka. Agoda meluncurkan inovasi barunya, yaitu “Check In, Step Out”, sebuah fitur yang memberikan inspirasi “from the doorstep” yang terdiri dari beberapa kategori: kuliner, hiburan, jalan-jalan, dan belanja. Dengan fitur ini, traveler dapat mengetahui jarak mereka dari tempat-tempat yang ingin dikunjungi. Fitur ini dapat digunakan baik di website Agoda maupun aplikasi mobile.

Agoda Manjakan Kamu Para Millenial Travelers dengan Inovasi Baru Check In, Step Outagoda.com

Fitur ini juga menyajikan pilihan lebih dari 1,000 lokasi menarik di 4 destinasi: Jogjakarta, Jakarta, Bali, dan Tokyo. Kumpulan artwork ini akan menampilkan keunikan dari setiap kota mulai dari; pemandangan seni dan budaya di Jogjakarta; keunikan dan kemegahan Tokyo; perpaduan Jakarta lama dan baru; serta gaya hidup dan alam di Bali. Game ini dapat diakses di Agoda Basecamp.

Jadi, jangan membuat sulitnya reservasi untuk akomodasi traveling menjadi hambatan kamu mengeksplorasi situs wisata, ya!

Topik:

Berita Terkini Lainnya