6 Spot untuk Menikmati Mekarnya Bunga Sakura Selama Maret-April 2017 di Jepang

Melihat indahnya bunga sakura mekar dengan nuasansa hangat dan romantis

Saat musim semi tiba ada yang dinantikan di Jepang. Daya tariknya bahkan bukan hanya dicintai warga setempat tapi memikat hati turis asing untuk datang dan melihat langsung keindahannya di sana. Mekarnya bunga sakura memberikan unsur keindahan tersendiri yang menjadi ciri khas dan sangat identik dengan Negara Jepang, walaupun bunga ini juga tumbuh di negara lainnya seperti Korea. 

Perayaan mekarnya bunga sakura (cherry blossom) biasanya memang sudah di mulai sejak Februari atau ada juga yang mulai mekar di akhir Januari, namun puncak mekarnya bunga sakura berada pada akhir Maret hingga awal April. Tradisi melihat bunga sakura mekar di Jepang dinamakan "hanami". Tradisi ini dirayakan dengan makan bersama, minum sake, melihat pertunjukan & adanya pasar malam. Musim semi yang ditandakan dengan mekarnya bunga sakura memang sangat cocok dinikmati besama keluarga, kekasih, atau teman-teman. Tradisi ini menjadisalah satu yang ditunggu-tunggu warga Jepang dan diramaikan juga oleh meningkatnya kunjungan turis asing di bulan-bulan tersebut. Untuk melihat indahnya bunga sakura ada beberapa tempat yang bisa dijadikan pilihan.

1. Taman Ueno

6 Spot untuk Menikmati Mekarnya Bunga Sakura Selama Maret-April 2017 di Jepangainonipon.blogspot.co.id

Taman ini menjadi salah satu tempat paling terkenal untuk menikmati nuansa mekarnya bunga sakura. Di malam hari di taman ini juga kerap mengadakan festival lampion yang menambah semakar suasana perayaan.

2. Sungai Meguro

6 Spot untuk Menikmati Mekarnya Bunga Sakura Selama Maret-April 2017 di Jepangjapantravel.com

Sungai ini membentang sepanjang 4 km, berada di Tokyo. Melihat bunga sakura dengan menyusuri sungai ini, pengunjung juga dapat berbelanja ke toko-toko yang berada di sekitar sungai.

3. Kastil Osaka

6 Spot untuk Menikmati Mekarnya Bunga Sakura Selama Maret-April 2017 di Jepangcherryblossominjapan.com

Jika ingin melihat indahnya bunga sakura dengan nuansa kastil Jepang pengunjung bisa pergi ke Osaka. Disini bunga sakura bisa dinikmati seakan kembali ke jaman dinasti kerajaan di Jepang. Pada malam hari hiasan lampu di kastil menambah keindahan di sana.

4. Sungai Sumida

6 Spot untuk Menikmati Mekarnya Bunga Sakura Selama Maret-April 2017 di Jepangtribunnews.com

Sungai lainnya yang bisa dipilih untuk menyaksikan mekarnya bunga sakura adalah Sungai Sumida yang berada dekat dengan Stasiun Asakusa dan kawasan kota tua Tokyo. Di sini bisa menikmati keindahan bunga sakura sekaligus berwisata kuliner di kapal-kapal yang menawarkan jasa restauran terapung atau yang disebut "yakatabune".

5. Taman Shiba & Menara Tokyo

6 Spot untuk Menikmati Mekarnya Bunga Sakura Selama Maret-April 2017 di Jepangrakuten.co.id

Taman ini masih terletak di Kota Tokyo, ditama ini bunga sakura bisa disaksikan dari ketinggian Menara Tokyo, bahkan juga mekarnya bunga sakura di sekitar Tokyo lainnya bisa terlihat.

6. Goryokaku Fort, Hokkaido

6 Spot untuk Menikmati Mekarnya Bunga Sakura Selama Maret-April 2017 di Jepangliburmulu.com

Uniknya menyaksikan sakura diketinggian Hokkaido, ada sebuah daerah berbentuk bintang dan menjadi salah satu taman mekarnya bunga sakura yaitu Goryokaku Fort.

Jadwal Hanami Sakura Jepang 2017

6 Spot untuk Menikmati Mekarnya Bunga Sakura Selama Maret-April 2017 di Jepanginfojepang.net

Untuk yang sudah merencanakan berkunjung ke jepang pada musim semi ini dia jadwal mekarnya bunga sakura di Jepang tahun 2017.

Tri Nur Ismi Photo Writer Tri Nur Ismi

ig : trinurism fb : Tri Nur Ismi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya